SEBAB PERMUSUHAN ISLAM - KRISTEN
Atas semua itu harus kita selidiki sebab-
sebab timbulnya permusuhan sengit dan peperangan yang begitu dahsyat yang telah dimulai oleh pihak Kristen terhadap Islam itu.
Menurut hemat kita, kurangnya pengetahuan pihak Barat tentang hakekat Islam dan sejarah Nabi adalah sebab pertama yang menimbulkan permusuhan itu.
Kurangnya pengetahuan ini sudah tentu merupakan sebab-
sebab timbulnya sikap kaku dan fanatisma yang paling berat dan rumit.
Seabad demi seabad kurangnya pengetahuan demikian ini makin bertimbun dan kemudian ia menjelma menjadi patung-patung dan berhala- berhala dalam jiwa generasi berikutnya, yang untuk menghilangkan nya tentu memerlukan suatu kekuatan jiwa yang besar, seperti pada mula lahirnya kekuatan Islam dulu.